Kamis, 15 Oktober 2020

Penyakit 'M' - Melatih Kemandirian Anak

Sebagai anak bungsu, Umar tentu mendapat banyak perhatian dan bantuan dari orang-orang di rumah, tak terkecuali dari kakaknya. Hal ini mengakibatkan sedikit banyak Uamr terjangkit penyakit 'M' alias MALAS. Iya, malas melayani kebutuhan sendiri, bahkan untuk hal kecil. Tidak selalu sih, tapi banyak hal dia sakit M ini. Misalnya, dia mau minum. Gelas minumnya sebenenrya sudah ada di dekat dia, Umar cukup geser posisi sedikit ntuk bisa menjangkaunya, tapi dia tidak mau kerjakan. Yang ada merengek minta diambilkan. Tapi di lain waktu, Umar dengan sennag hati mau berjalan memgambil minuman sendiri ke dapur, atau bahkan mengambilkan kami minum. Kadang ketika sifat M nya kambuh, saya merasa mungkin dia cuma lagi manja. Tapi di waktu lain, saya merasa juga nih anak pandai mengambil kesempatan, dalam arti meminta orang lain melayaninya karena dia malas. Padahal ya, kalau ditanya sebenernya dia paham apa yang ahrusnya dia  lakukan.

Menanggapi hal tersebut, saya antara santai dan deg-degan. Khawatir kalau sifat malasnya keterusan. santai karena faktor usia yang masih kecil. Akhirnya di treat saja, kapanpun di sedang tidak malas, dia harus belajar melayani dirinya sendiri. Minimal ketika dia sedang malas, saya konfirmasi dulu ke Umar, apakah Umar tahu yang harus dilakukannya atau tidak, dalam arti kalau dia tahu, tapi sedang malas, yasudahlah saat ini mengalah dulu, tetap dibantu. Yang penting tetap di sounding tugasnya. 

Akhirnya kewajiban orang tua mengingatkan terus. Selain itu, mencontohkan juga efektif. Alhamdulillah kakak sering mencontohkan adeknya, ini yang sering jadi trigger Umar untuk mandiri. dan tentunya sangat membantu saya untuk melatih Umar mandiri. 


#harike 15

#tantangan15hari

#zona2kemandirian

#pantaibentangpetualang

#institutibuprofesional

#petualangbahagia

0 komentar:

Posting Komentar

tinggalkan jejakmu disini ^^