Minggu, 17 Juni 2012

Suatu Siang di Cemputut

Konon, di suatu siang di hari libur yang damai di Cemputut..Tiga orang Cempututers sedang berkumpul untuk berbincang sambil makan siang, sambil  menonton tv bersama, yang entah waktu itu nonton acara apa..(bahasanya ga EYD banget :D ).. 

Indri        : " iih aneh banget.. "(mengomentari acara tv) 
Analis    : "iya..masa' la..bla..bla.." (melanjutkan komentar Indri..)Indri      :  ho'oh...bla..bla..bla.. (masih mengomentari acara tv)
Analis    : bla..bla..bla... (melanjutkan dengan komentar yang lebih panjang)

Analis dan Indri masih sibuk ngoceh mengomentari acara tv tersebut..Mendengar kedua sahabatnya itu mengoceh terus mengomentari acara tv yang sedang ditonton, Anis dengan gaya cool dan calm nya berkata kepada mereka berdua..

Anis     : "Udaaah,, daripada ribut, ga usah ditonton aja.." (sambil mengambil remote dan mematikan tv, kemudian melanjutkan makan siangnya dan seolah tidak terjadi apa-apa)

Analis dan Indri :  (bengong menatap Anis) krik..krik..krik..

Ocehan tentang acara tv itu pun selesai..Selesai karena akhirnya Indri dan Analis bengong menatap Anis yang akhirnya mematikan tv..-_-"

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Konon katanya, kejadian tersebut benar-benar nyata dan pernah terjadi.. Tapi demi Alloh, saya benar-benar lupa dengan kejadian itu. Jika bukan mereka yang cerita, saya ga akan ingat pernah melakukan hal tersebut kepada mereka :D.. Dan kalo benar-benar saya pernah melakukan hal itu, kok ya saya jadi ga habis pikir ya, bisa-bisanya saya berbuat seperti itu.. Itu tampak bukan saya :p.. Haduuh,,,maafkan saya ya, temans :)  

Dan sejak kasus tersebut diangkat kembali dalam obrolan di Cemputut, setiap kali kami makan dan nonton bersama lagi dan memulai mengomentari acara tv (entah acaranya, orangnya, atau apa aja lah), dan mereka melihat saya mulai diam dan cool, mereka akan mulai berhenti berkomentar dan berkata, " udah,jangan ribut lagi, ntar tv nya dimatiin Anis lo.."  (hufh,..kalian sebegitunya denganku -_-" )

Yaa..percakapan-percakapan lucu dan ringan seperti ini biasanya akan selalu terkenang sampai masa-masa mendatang. Menjadi sebuah momen yang tidak terlupa bahwa kita memang pernah tinggal seatap. Yang sebelumnya tidak saling mengenal dipertemukan di Cemputut untuk mau tidak mau mengenal dan memahami karakter masing-masing..

Aah, yang jelas saya merasa sangat bersyukur memiliki keluarga baru di Cemputut..Teman-teman kos yang tidak hanya menjadi teman, tetapi juga saudara..Bagian menyenangkan dari menjadi anak kos.. :)



Nb: pesen dari tiyang sepuh, "jadi anak kos itu emang nyenengin, tapi jangan kelamaan ya, jadi anak kos.. " :p



8 komentar:

  1. bentar bentar
    Cemputut ini daerah apa yak?
    nama daerah atau nama kos"an?

    BalasHapus
  2. Wkwkwkwk,...sayang sekali saya nggak di TKP
    kalo iya pasti udah ngakak guling2
    Anis lucu juga ya
    Salam cempututers, Luv U all :)

    BalasHapus
  3. @deady..Cemputut itu Cempaka Putih Utara..Waktu kami masuk kesitu, ga ada nama kos nya, jadilah memakai Cemputut untuk nyebut kos kami..

    @uli..untung kamu ga ada ul..guling2 mu ga ketulungan ntar..tapi demi Alloh ya ul, aku pun lupa dengan kejadian itu..bisa2 nya aku kaya gitu.. :D (other side of Anis)

    BalasHapus
  4. berarti kalo komen juga g blh berisk ya.. ntr laptopnya langsung dimatiin...he..he..

    BalasHapus
  5. biar ga berisik komennta ditulis ajaa.. :D

    BalasHapus
  6. hihihi, kak anis lucu yah ^^

    BalasHapus
  7. hihi...itu hanya sisi lain kok de'.. :)

    BalasHapus

tinggalkan jejakmu disini ^^